Home » » Pencemburu Takkan Pernah Lebih Baik

Pencemburu Takkan Pernah Lebih Baik

Posted by Penyair Gelas Kosong on Selasa, 24 Mei 2011

Seorang pencemburu takkan pernah lebih baik daripada orang yang ia cemburui… Kecemburuan menunjukkan ia berada pada posisi di bawah, menengadah, mengkhayalkan keunggulan yang sangat ia harapkan namun tidak ia miliki…
Tidak mungkin engkau bisa membuat dirimu mulia dan kuat, padahal engkau masih mempertahankan sikapmu yang mencemburui keunggulan orang lain… Kecemburuan adalah bukti kelemahan dan kekurangan, sekalipun engkau umumkan kepada orang-orang bahwa engkau adalah sosok yang mulia…
Tidaklah Khadijah a.s. yang tak tertandingi kesempurnaannya itu selalu dicemburui oleh Aisyah, kecuali karena isteri Nabi Saw. yang sangat luar biasa tersebut memiliki keunggulan dan kelebihan yang tidak pernah dimiliki oleh Aisyah, bahkan oleh semua perempuan di muka bumi…
Tidaklah Ummu Salamah yang rupawan itu dicemburui oleh Aisyah, kecuali karena isteri Nabi Saw. yang bijak dan dewasa tersebut memiliki kelebihan yang tidak Aisyah miliki…
Tidaklah Mariyah al-Qibthiyah yang jelita itu dicemburui oleh Aisyah, kecuali karena isteri yang telah melahirkan seorang putera Nabi Saw. yang bernama Ibrahim –dan meninggal saat kecil– tersebut mempunyai kelebihan yang tidak Aisyah punyai…
Seseorang tidaklah dicemburui kecuali karena kelebihannya tidak dimiliki oleh orang yang mencemburuinya…
Maka, jika engkau ingin dirimu mulia, engkau tidak perlu mencemburui orang lain… Yang harus kaulakukan adalah menjadikanmu terbaik dan unggul… Dan tidak perlu kaupedulikan apa kata orang mengenai keunggulanmu… Sebab, tanpa kauceritakan dengan mulutmu pun, keunggulanmu pasti akan berbicara kepada sekitarnya suatu saat kelak…
Sebaliknya, jika engkau selalu mencemburu, maka hidupmu akan dipenuhi dengan kedengkian, sehingga engkau tidak lagi memiliki gagasan dan kesempatan untuk meraih keunggulan yang sebenarnya sangat kaubutuhkan… Akibatnya, engkau akan tetap naif dan hina, sekalipun engkau umumkan kepada dunia bahwa engkau adalah orang mulia yang memiliki sejumlah keutamaan….
Keutamaan takkan bisa dibohongi dalam kurun waktu yang abadi… Seperti juga kehinaan takkan bisa disembunyikan dalam waktu yang tanpa batas…
Maka, demi keutamaanmu, lebih baik engkau menjadi orang yang dicemburui, ketimbang menjadi seorang pencemburu… Sebab, seorang pencemburu adalah orang yang tidak memiliki keutamaan, serta tidak memiliki gagasan dan waktu untuk meraih keutamaan…
Sungguh, kemuliaan takkan pernah bisa disembunyikan oleh kecemburuan…
Selamat hidup unggul, menjadi pribadi yang utama…!

***

SHARE :
CB Blogger
Comments
0 Comments

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 Penyair Gelas Kosong. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Design by Rangga and Atika